Sabtu, Oktober 27, 2012

Walau Berjilbab, Jangan Lupa Rambut Di Rawat

Tips merawat rambut berjilbab__Saat ini trend penggunaan jilbab (kerudung) sudah kian meningkat. Aneka jenis dan model jilbab juga semakin membanjiri toko dan butik-butik pakaian muslimah di mana-mana. Tapi ingat sobat bahwa jilbab bukan hanya sekedar trend saja namun itu wajib digunakan semua muslimah di seluruh dunia. Allah telah menganjurkan dan melarang sesuatu pasti ada baik dan buruknya.  Yakinlah bahwa dengan berjilbab kita akan terlihat lebih anggun dan merasa terjaga.

Remaja-remaja muslimah kini banyak yang menggandrungi jilbab sebagai bagian dari lifestyle dan fashion mereka. Selain karena memang telah menjadi perintah agama, berjilbab bisa menambah kecantikan dan keanggunan seorang wanita. Setuju?


Hanya saja, terkadang di balik jilbab tersebut muncul beberapa masalah, terutama yang menyangkut kesehatan kulit kepala dan rambut. Hal yang paling umum adalah terdapatnya perbedaan warna kulit yang sering tertutup jilbab dengan bagian kulit yang terbuka.
Selain itu masalah lain yang tidak kalah penting adalah pertumbuhan rambut yang terganggu jika kita tidak pandai merawatnya. Banyak jilbabers yang mengalami kerusakan rambut yang parah, rambut mereka menjadi mudah rontok dan kelihatan tidak sehat dengan bau yang tidak sedap.

Karena itu, kami akan menyajikan beberapa tips dan cara merawat rambut berjilbab agar tetap sehat dan kuat, tanpa harus melepaskan jilbab Anda.

Memilih  Jilbab yang Tepat
Dalam memilih jilbab, carilah kain yang lembut dan dapat menyerap keringat dengan baik seperti jilbab yang berbahan katun atau kaos. Seringkali kali keringat membuat masalah pada kulit kepala dan pertumbuhan rambut.

Waktu Penggunaan Jilbab
Disarankan untuk tidak menggunakan jilbab pada saat rambut Anda masih basah, hal ini akan memicu pertumbuhan ketombe dan akan mengeluarkan bau tak sedap di kepala.

Pilih Warna Jilbab yang Lembut
Memilih warna jilbab yang lebih lembut akan memberi efek yang sejuk pada kulit kepala Anda sehingga folikel rambut tidak terhambat dalam menumbuhkan rambut.

Cara Mengikat Rambut
Jika anda memiliki rambut yang panjang, sebaiknya ikat rambut dalam keadaan renggang, hal ini di maksudkan agar rambut Anda tidak mengalami kerusakan akibat gesekan dengan pengikat rambut.

Jaga Kebersihan Rambut dan Kulit Kepala
Jagalah kebersihan rambut dan kulit kepala dengan melakukan keramas secara teratur dan penggunaan shampo yang sesuai dengan jenis kulit dan rambut Anda.

Penuhi Nutrisi Rambut
Penuhi nutrisi rambut terutama dengan mengkonsumsi makanan yang kaya akan protein dan vitamin B-6, B-12, dan C dan vitamin pendukung pertumbuhan rambut lainnya.

Penataan Rambut
Penataan rambut yang dimaksud di sini adalah dengan selalu menyisir dan merapikan rambut agar pertumbuhannya tidak terganggu, baik saat sebelum memakai jilbab maupun saat telah melepaskan jilbab ketika di rumah atau di kamar sendiri.

Demikianlah beberapa tips dan cara merawat rambut berjilbab. Semoga dengan menerapkannya, rambut Anda terbebas dari masalah, dan jilbab tetap lengket di kepala dengan nyaman dan indah.

Salam jilbabers! :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar